Avatar of admin

by

BNI Program 500 pohon Undip

March 10, 2013 in News

Universitas Diponegoro menanam 500 pohon di lingkungan kampus Undip Tembalang jumat (8/3) pagi, pohon ini merupakan sumbangan dari Bank BNI. Rektor Universitas Diponegoro Prof.Sudharto P Hadi mengucapkan rasa terimakasih kepada pihak BNI karena telah turut serta membantu penghijauan kampus undip

bni-pohon

“Tanaman-tanaman akan dapat menyegarkan lingkungan, menjaga erosi dan manfaat lainnya, namun perlu diingat bahwa penataan kampus bukan hanya menanam pohon saja tetapi juga pengolahan sampah. teman-teman dari fakultas teknik jurusan ilmu lingkungan sedang membangun tempat pengelolaan sampah terpadu. Hal ini diharapkan mampu menjadikan lingkungan kampus lebih sehat dan lebih nyaman untuk belajar” ujarnya

Pimpinan BNI wilayah Semarang Iwan Abdi mengungkapkan bahwa dalam aksi program dan aksi hijau perusahaan, BNI membuat program yang dinamakan BNI go green yang merupakan perwujudan misi keempat perusahaan dalam rangka memenuhi tanggungjawab terhadap lingkungan dan sosial.

“Misi ini sejalan dengan langkah pemerintah dalam menghijaukan bumi, yaitu melalui program penanaman satu miliar pohon per tahun” ujarnya

“BNI memberikan bibit pohon sebanyak 500 bibit kepada UNDIP yang bertujuan untuk mengurangi emisi gas karbon, sekaligus sebagai penghijauan kampus Undip” katanya

“Dengan pemberian bibit pohon ini diharapkan dapat ditanam dan dipelihara dengan baik melalui partisipasi seluruh civitas akademika undip. dengan demikian undip tidak hanya mencetak generasi yang unggul tetapi juga pada lingkungan dan turut berperan dalammengurangi emisi karbon melalui penghijauan kampus” ujarnya

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

CAPTCHA Image
Refresh Image

*

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>